Pengajian Mahabbah Bersama Ustadz Dr. Khoiru Amru Harahap, Lc. di Lapas Kelas IIA Purwokerto
Purwokerto – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Tengah. Selasa, 10 September 2024, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto menyelenggarakan kegiatan pembinaan keagamaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini menghadirkan narasumber Ustadz Dr. Khoiru Amru Harahap, Lc. dengan tema kajian Mahabbah atau cinta kepada Allah SWT.
Dalam tausiyahnya, Ustadz Khoiru Amru Harahap menyampaikan bahwa cinta yang paling tinggi adalah cinta kepada Allah SWT. Cinta kepada orang tua, saudara, sahabat, dan makhluk Allah memang penting, namun hakikat mahabbah adalah ketika seorang hamba menjadikan Allah sebagai pusat kecintaannya, dengan cara beribadah, berdoa, berzikir, serta taat kepada Allah dan Rasul-Nya.
Beliau juga menegaskan bahwa seseorang kelak akan dikumpulkan bersama orang yang dicintainya. Oleh karena itu, penting bagi setiap muslim untuk mencintai orang-orang saleh, rajin beribadah, serta menjauhi perbuatan maksiat. Dalam Al-Qur’an dijelaskan, “Jika kalian mencintai Allah, ikutilah aku (Muhammad), maka Allah akan mencintai kalian.”
Tanda-tanda cinta kepada Allah dan Rasul-Nya di antaranya adalah menyayangi sesama manusia, membantu saudara seiman, menghormati orang tua, menjaga keluarga, rajin beribadah, taat terhadap perintah-Nya, serta selalu menjaga hubungan baik dengan Allah dan sesama.
Melalui pengajian ini, diharapkan Warga Binaan semakin banyak memahami pentingnya mahabbah sebagai jalan untuk meraih keselamatan dunia dan akhirat.
(Humas Lapas Purwokerto)