Nasi Telur 999 Ayong, Kuliner Viral di Pontianak

Sebagai orang Pontianak tentunya kita tidak asing dengan nama Rumah Makan 999 Ayong ini. Bahkan Rumah makan ini tidak hanya dikenal oleh orang Pontianak saja, tetapi terkenal sampai luar kota Pontanak.

Rumah Makan 999 Ayong terkenal karena menu nasi telurnya. Walaupun terlihat sederhana. Namun, resep masakan nasi telur ini berhasil menarik pelanggan dari luar kota dan viral melaui media sosial.

Mulai dari dini hari Rumah Makan ini sudah ramai dengan pengunjung. Bahkan pelanggan harus mengantre untuk dapat menikmati kuliner yang satu ini. Rumah Makan 999 Ayong terletak di Jalan Gajah Mada di gang Gajah Mada 15 yang bersebelahan dengan Hotel Gajah Mada dan Supermarket Ligo Mitra.

Ciri khas dari kuliner nasi telur ini yaitu wangi minyak bawangnya yang bercampur dengan kecap asin. Selain nasi telur ada juga menu lainnya seperti nasi goreng aroma ebi, sawi, dan mie tiaw dengan harga yang terjangkau.

Ibu Yeni selaku karyawan Rumah Makan 999 Ayong mengatakan, ”Terdapat banyak menu di sini dan untuk semua makanan di sini aman atau halal bagi mengunjung muslim yang datang. Jadi, siapapun yang berkunjung jangan ragu mau itu dari dalam Kota Pontianak atau luar Kota Pontianak.”