Lapas Pasuruan Dikunjungi Staf Khusus Menteri Hukum dan Ham RI

Pasuruan Kota – Kantor Lapas Kelas IIB Pasuruan Kanwil Kemenkumham Jatim menerima kunjungan dari Staf Khusus Menkumham Bidang Keamanan dan Intelijen, Krismono. Minggu, (21/01)

Tibanya di Lapas Pasuruan, mantan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jatim ini disambut oleh Kepala Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Taufiqul Hidayatullah, didampingi Pejabat Struktural lainnya dan anggota regu pengamanan berkeliling meninjau fasilitas dan sarana prasarana di Lapas Kelas IIB Pasuruan.

Krismono mengungkapkan bahwa sarana dan prasarana yang ada di Lapas Pasuruan sudah sangat baik dan terus dijaga agar selalu terawat. “Tingkatkan layanan kepada warga binaan agar menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di dalam.” sambung Krismono

Dengan pelayanan yang telah diberikan di Lapas Pasuruan sarana dan prasarana yang lengkap serta kemudahan dan keterbukaan informasi, semoga membawa Lapas Pasuruan meraih predikat WBBM di Tahun 2024.