Bapas Magelang Lakukan Koordinasi dengan Rutan Temanggung dan PKBM Sumber Banyumili
Magelang, 4 November 2025 — Balai Pemasyarakatan (Bapas) Magelang melaksanakan kegiatan koordinasi dengan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Temanggung dan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Sumber Banyumili Temanggung, Selasa (4/11). Pertemuan ini membahas persiapan pelaksanaan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang baru serta penjajakan rencana kerja sama (PKS) antara ketiga belah pihak.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan memperkuat sinergi dalam menghadapi perubahan regulasi, khususnya terkait pembinaan dan reintegrasi sosial warga binaan. Melalui rencana PKS tersebut, diharapkan layanan pendidikan dan pembimbingan bagi klien pemasyarakatan dapat berjalan lebih optimal dan adaptif terhadap ketentuan baru dalam KUHP.
Koordinasi berjalan lancar dengan komitmen bersama untuk segera menindaklanjuti hasil pembahasan dalam bentuk kerja sama formal.
