Apresiasi Peran Wanita Indonesia, Lapas Cilegon Gelar Upacara Memperingati Hari Ibu
KORANDETAK.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cilegon menggelar upacara memperingati Hari Ibu dengan penuh semangat. Dengan tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”, upacara tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kapabilitas wanita, khususnya para pegawai wanita di Lapas Cilegon, Jumat (22/12) pagi.
Upacara yang di gelar di halaman gedung utama Lapas Cilegon tersebut, diikuti oleh seluruh pegawai Lapas Cilegon. Sebagai bentuk Apresiasi terhadap wanita, upacara kali ini tidak seperti biasanya, seluruh pegawai wanita Lapas Cilegon berperan menjadi petugas upacara.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Staf Pengelola Data Kesehatan, Romlah, membacakan sambutan yang disampaikan oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Ibu Bintang Puspayoga. Dalam sambutannya, Bintang Puspayoga mengajak seluruh masyarakat, terutama kaum perempuan di Indonesia, untuk terus berkarya.
Selanjutnya, Romlah berharap, Semoga peringatan Hari Ibu ke-95 dengan tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju” menjadi momen yang penuh inspirasi, memacu semangat para wanita indonesia untuk terus berkontribusi bagi kemajuan dan kesejahteraan Bangsa.
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Cilegon, Yosafat Rizanto, mengatakan bahwa kontribusi perempuan dalam berbagai sektor sangat penting bagi kemajuan dan kesejahteraan bangsa.
“Setiap perempuan memiliki potensi besar untuk mencapai prestasi luar biasa dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujarnya.
Upacara memperingati Hari Ibu tidak hanya menjadi bentuk penghormatan kepada para ibu yang berperan di Lapas Cilegon, tetapi juga menjadi ajang untuk memberikan semangat dan inspirasi bagi seluruh perempuan di Indonesia. Melalui momen ini, diharapkan setiap individu, terutama para ibu di Lapas Cilegon, semakin termotivasi untuk terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa