Formatur PD KB PII Kota Bekasi Audensi dengan Anggota DPRD Kota Bekasi

BEKASI – Formatur Pengurus Daerah Keluarga Besar Pelajar Islam Daerah ( PD KB PII) Kota Bekasi priode 2026 – 2030 melakukan audensi dengan Sekretaris Komisi II DPRD Kota Bekasi, Evi Mafriningsianti di gedung DPRD Kota Bekasi, Kamis (8/1).

Evi menyambut baik kedatangan Formatur PD KB PII.

Dalam audensi tersebut alumni PII Pekalongan Jawa Tengah ini banyak bercerita tentang perkembangan Kota Bekasi terkini, terutama tentang betapa cepatnya tingkat pertumbuhan dan perubahan sosial, ditambah lagi statusnya sebagai penyangga Ibu Kota.

Menurut Evi ketimpangan sosial dan kriminalitas serta narkoba ada didalamnya.

Selain itu Evi juga mengatakan tidak jauh dari gedung dewan berada, ada sekolah yang nasibnya memprihatinkan. “Untuk itu kedepan bersama segenap wakil rakyat akan terus mengawal anggaran pendidikan kota Bekasi, yang menyentuh angka hampir 2 Triliun ditahun 2026. Idealnya semua warga kota Bekasi harus menikmati bangku sekolah tanpa terkecuali,” terangnya.

Evi juga bercerita liburan kemarin di Pekalongan banyak acara pengurus PII termasuk pelatihan kader PII, karena saat liburan anak-anak sekolah hanya sibuk menghabiskan kuota internet. “Pelatihan kader bisa menjadi pilihan terbaik dalam menikmati liburan dan menjauhkan anak anak dari hal negatif. Racun mematikan untuk masa kini apalagi masa depan,” ungkapnya.

Sementara Ketua Formatur, Dede Suryaman menyampaikan apresiasi kepada Evi Mafriningsianti, dan mohon dukungan untuk PD KB PII Kota Bekasi.

Acara pelantikan PD KB PII Kota Bekasi 2026 – 2030 akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari mendatang. *