Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso Salurkan 15 Paket Sembako untuk Klien Bapas Magelang
Magelang, 18 November 2025 — Sentra Terpadu Prof. Dr. Soeharso kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat jaring pengaman sosial dengan menyerahkan 15 paket bantuan sembako untuk klien bimbingan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Magelang.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan kebutuhan dasar para klien sekaligus mendorong semangat mereka dalam proses reintegrasi sosial.
Kepala Bapas Magelang, Syamsurijal, menyambut baik kerja sama tersebut dan menyampaikan apresiasi atas kepedulian Sentra. “Kolaborasi seperti ini sangat berarti bagi kami. Bantuan yang diberikan bukan hanya memenuhi kebutuhan sehari-hari klien, tetapi juga menjadi bentuk dukungan moral. Kami berharap sinergi dengan Sentra dapat terus berjalan secara berkelanjutan,” ujarnya.
Salah satu penerima bantuan, Klien Pemasyarakatan Muh Ikhwan, turut berbagi rasa syukurnya. Ia mengaku bantuan tersebut memberi ruang napas bagi keluarganya. Penyaluran bantuan ini menjadi bagian dari upaya bersama untuk memastikan klien pemasyarakatan tetap memiliki dukungan yang memadai selama menjalani masa bimbingan, sehingga mereka dapat lebih siap membangun kehidupan yang produktif di masyarakat.
