Bapas Magelang Gelar Kegiatan Jumat Sehat Dalam Rangka Menjaga Kebugaran Dan Mempererat Kebersamaan Pegawai

Magelang, 31 Oktober 2025 — Dalam rangka menjaga kebugaran dan mempererat kebersamaan antarpegawai, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Magelang melaksanakan kegiatan Jumat Sehat melalui olahraga renang yang berlangsung di Umbul Banyuroso, Magelang, pada Jumat (31/10).

Kegiatan ini diikuti oleh pegawai Bapas Magelang dengan penuh semangat. Kepala Bapas Magelang, Syamsurijal dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Sehat merupakan salah satu upaya untuk menjaga kesehatan jasmani dan rohani para pegawai di tengah padatnya aktivitas kerja.

“Dengan kegiatan olahraga seperti ini, kami berharap seluruh pegawai dapat menjaga kebugaran tubuh sekaligus mempererat rasa kekeluargaan di lingkungan Bapas Magelang,” ujar beliau.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan makan pagi sederhana yang menambah keakraban antarpegawai. Diharapkan melalui kegiatan Jumat Sehat ini, semangat positif dan gaya hidup sehat dapat terus terjaga di lingkungan Bapas Magelang.