Menhut Raja Juli Antoni, menghadiri Perayaan Tahun Baru Imlek di Vihara Boen Tek Bio

Menteri Kehutanan (Menhut), Raja Juli Antoni, menghadiri perayaan Tahun Baru Imlek di Vihara Boen Tek Bio, Kota Tangerang. Menhut mengaku terkesan dengan perayaan yang disuguhkan di klenteng tertua di Kota Tangerang itu.

“Setiap kali saya merayakan Imlek, Natal, saya merasakan seperti sedang merayakan ke-Indonesia-an kita,” ujarnya, Rabu, 29 Januari 2025.

Raja Juli mengapresiasi pertunjukan serta atraksi yang disuguhkan pada perayaan Tahun Baru Imlek. Pasalnya, aksi itu ditampilkan oleh para generasi muda.

“Apalagi kita lihat tadi banyak generasi-generasi muda usia 7,8,9 tahun yang sudah bisa terlibat dalam pertunjukan barongsai dan berbagai macam pertunjukan tadi, ini menunjukkan adanya regenerasi yang akan terus menautkan ke-Indonesiaan kita,” jelasnya.

Raja Juli optimistis Indonesia akan menjadi bangsa yang besar, lantaran masih menjadikan Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika sebagai nilai yang ada. 

“Artinya kita masih bisa merayakan keberagaman dan multikulturalisme kita,” katanya.

Sementara, Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin mengapresiasi kunjungan Menhut yang juga dalam rangka mensosialisasikan gerakan menanam pohon melalui penyerahan pohon secara simbolis kepada pihak Vihara Bon Tek Bio.

“Ini merupakan bukti Kota Tangerang dengan multi etnis dan multikultural dapat hidup berdampingan dengan nyaman dan kondusif serta menjadi daya tarik bagi seluruh masyarakat Indonesia berkat keberagaman budayanya,” kata Nurdin.